Company Name: PT AJIDHARMAMAS TRITUNGGAL SAKTI
Location: Bogor
Posted Date: 01/10/2024 12:16
Salary:
Job Description
- UNTUK ANDA YANG TELITI DAN AHLI BIDANG KIMIA ANALISIS
- KEPALA LAB QUALITY CONTROL (QC)
- Sebuah perusahaan manufaktur Silicate di Gunung Putri sedang mencari seorang Kepala Lab Quality Control yang berkomitmen dan berpengalaman untuk memimpin tim QC dalam mengembangkan dan mengevaluasi program QC perusahaan untuk memastikan bahwa produk dan proses QC terus memenuhi standar mutu yang ditetapkan. Kandidat yang berhasil akan bertanggung jawab mengelola dan mengoptimalkan proses QC untuk memastikan bahwa produk, kemasan dan pelayanan perusahaan memenuhi standar mutu yang ditetapkan.
PT Ajidharmamas Tritunggal Sakti memproduksi kimia Inorganik SILICATE:
- Manufaktur Silicate bertehnologi Jepang sejak 1991
Penerap Standar Mutu SNI ISO 9001:
2015 dengan sertifikat DAS-UKAS
- Peraih Primaniyarta Award 2011, merupakan penghargaan tertinggi yang diberikan oleh pemerintah RI kepada eksportir paling berprestasi dibidang eksport & menjadi teladan bagi eksportir lainnya.
- Peraih penghargaan SNI Award 2009, merupakan penghargaan yang diberikan oleh Badan Standardisasi Nasional kepada perusahaan/organisasi yang mempunyai komitmen dan konsisten dalam menerapkan SNI dan memiliki kinerja baik.
- Prefered Supplier berturut-turut dari PT. Unilever Indonesia Tbk selama 8 Tahun (2001 – 2008)
- Pengguna tanda SNI & Bersertifikat Halal.
- Kapasitas Pabrik Silicate terbesar di Indonesia Klik www.atssilicate.co.id
Tanggung Jawab Utama:
Pemimpin QC:
Bertanggung jawab atas kualitas produk dan kemasan memenuhi standar mutu yang ditetapkan serta mampu untuk mengumpulkan dan menganalisis data secara akurat dan efektif.
Manajemen Tim:
Menetapkan standar kinerja untuk tim QC dan memantau kinerja tim untuk memastikan bahwa target QC tercapai.
Pemeliharaan Alat QC:
Memastikan semua fasilitas dan peralatan QC beroperasi dengan baik serta memahami prinsip-prinsip dan teknologi QC terkini.
Peningkatan Proses QC:
Pengurangan biaya QC , peningkatan kualitas produk, pengurangan Waste, pengurangan waktu setup proses QC, pengurangan waktu tunggu hasil QC, serta hasil pengetesan reliable.
Kualifikasi:
- Usia 27 – 35 tahun
- Lulusan S1 Teknik Kimia atau Analis Kimia
- Pengalaman minimal 3 tahun di bidang QC
- Kesehatan baik, memiliki sikap positif dan keterampilan komunikasi yang baik
- Bersedia untuk bekerja Shift yang berlaku
- Menguasai Teknik Sampling produk serta Teliti dan cepat dalam waktu pengetasan
- Kreatif dan Inovatif dalam menemukan solusi untuk tantangan produksi